Minggu, 06 Oktober 2013

CARA INSTALASI BACKTRACK R2-R3 GNOME

Backtrack, OS Linux yang installernya biasanya dibagikan secara gratis kalo kita ikut seminar yang berbau hacking. Backtrack menyediakan tools attacking/hacking didalamnya yang sangat lengkap menurut saya. Untuk yang belum punya bisa didownload disini : http://www.backtrack-linux.org/downloads/
Dipost ini saya akan menjelaskan cara install Backtrack, saya menggunakan Backtrack 5 R2 Gnome. Selain menggunakan kata - kata, saya juga menambahkan gambar saat proses installasinya. Click gambar agar terlihat jelas.
Berikut adalah cara install Backtrack 5 R2  :

Rabu, 25 September 2013

Pengenalan Mikrotik OS dan Cara Instalasinya

Mikrotik OS dibuat oleh MikroTikls, sebuah perusahaan di kota Riga,Italia. Mikrotik ini dibangun tahun 1995 yang oada awalnya ditujukan ISP (Internet Service Provider) yang melayani pelanggannya menggunakan teknologi nirkabel atau wireless. Untuk di Indonesia sendiri, penggunaan Mikrotik sudah popular di kalangan para orang di bidang ilmu komputer.
Beberapa Cara untuk Install-nya
Mikrotik hdapat diinstall di PC dengan menggunakan beberapa cara, yaitu :
1. ISO Image, menggunakan Compact Disc (CD) untuk install-nya.
2. NetInstall, melalui jaringan komputer (LAN) dengan satu disket, atau menggunakan Ethernet yang mendukung proses menyalakan komputer (booting) komputer melalui Ethernet Card.
3. Mikrotik Disk Maker, membutuhkan beberapa buah disket 3,5” yang nantinya akan disalin pada Hard Disk saat instalasi dilakukan.
Spesifikasi Minimal yang Harus Dimiliki PC
1. Menggunakan prosesor setidaknya 100 MHz atau lebih seperti Intel Pentium, Cyrix 6X86, AMD K5 atau prosesor yang lebih baru dari Intel IA-32 (i386). Ingat penggunaan lebih dari satu prosesor belum diperbolehkan.
2. Memori (RAM) minimal 64 Mb dan maksimum 1 Gb.

Aplikasi BBM di iPhone Sudah Bisa Didownload Mendahului BBM Android

Ingin download BBM di Android di Android Play Store? Sabar.. Ternyata aplikasi BBM di iPhone malah sudah bisa didownload di Apple Appstore mendahului versi Androidnya, padahal rencana awal harusnya versi Android muncul terlebih dahulu.
Jadi apabila Anda yang tidak sabar, sudah bisa menuju link berikut:
https://itunes.apple.com/id/app/bbm/id690046600?mt=8
Atau silakan search di Apple Appstore dari perangkat Anda dengan keyword “BBM” dan pastikan penerbit aplikasi tersebut bernama “Blackberry Limited” untuk mencegah salah download aplikasi lain yang bukan resmi dari Blackberry.
Berikut ini adalah tampilan BBM di iPhone:


Untuk iPhone, ukuran file instalasi BBM adalah 30MB. Aplikasi ini hanya dapat berjalan di iPhone pada sistem operasi iOS versi 6 ke atas.
Untuk tahap awal, BBM untuk iPhone memiliki fitur dasar saja di mana pengguna dapat mengirim pesan teks, voice note, video singkat, mengganti foto profil ataupun status.

WonderMedia Luncurkan Prosesor Mobile Dual Core untuk Tablet dan Smartphone serta Mendukung OS Android Jelly Bean 4.3

Sebuah opsi prosesor mobile terbaru kini tersedia bagi para produsen tablet dan smartphone. Prosesor tersebut adalah WM8860 yang baru saja dirilis secara resmi oleh WonderMedia, anak perusahaan dari VIA.
Peluncuran prosesor ini pun tidak lama dilakukan oleh WonderMedia, setelah beberapa bulan kemarin mereka juga memperkenalkan prosesor WM8880. Dalam produk terbarunya ini, WonderMedia menghadirkan grafis yang lebih baik dengan peningkatan komponen audio serta dukungan terhadap OS Android Jelly Bean 4.3.

Kamis, 19 September 2013

Tim Peneliti Dari Amerika Klaim Ciptakan Network Dengan Kecepatan Transfer Data 186 Gbps


Tim Peneliti Dari Amerika Klaim Ciptakan Network Dengan Kecepatan Transfer Data 186 Gbps

 

Sebuah tim peneliti yang berasal dari California Institute of Technology (Caltech), University of Victoria dan University of Michigan baru saja membuat terobosan baru dalam dunia informasi teknologi. Mereka mengklaim bahwa telah berhasil menggunakan rangkaian jaringan wide-area dengan kemampuan transfer data dari satu lokasi ke lokasi lain mencapai 186 gigabits per second (Gbps).
Mereka melakukan hal tersebut pada saat pelaksanaan konferensi SuperComputing 2011 (SC11) yang diadakan di Seattle, Washington Amerika Serikat pada pertengahan November lalu. Dengan kecepatan tersebut, orang bisa memindahkan tak kurang dari 100 ribu BluRay disk melalui sebuah jaringan dalam satu hari saja, atau sekitar 2 juta gigabytes.

Teknologi Near Field Communication (NFC)

Teknologi Near Field Communication (NFC) memang sudah cukup banyak digunakan pada perangkat smartphone. Dan kini, Asus pun menyematkan teknologi tersebut dalam produk komputer desktop miliknya yang bernama M70.
Asus M70 ini pun menjadi komputer desktop pertama di dunia yang berteknologikan NFC. Dengan keberadaan teknologi ini, Asus M70 memungkinkan pengguna untuk menjalankan aplikasi via NFC. Bahkan komputer ini pun memungkinkan untuk back pu foto secara wireless.
Selain mengandalkan fitur NFC, komputer desktop ini juga memberikan spesifikasi yang tak kalah canggih. Asus M70 ini dilengkapi dengan built-in UPS, prosesor dual core Intel Haswell Core i3/i5/i7 serta opsi grafis Nvidia hingga GTX 650.
Selain itu, komputer ini juga dilengkapi dengan charger wireless Asus yang bisa digunakan untuk mengisi baterai smartphone. Sayangnya belum ada informasi mengenai harga dari komputer ini.

Dell Inspiron 11

Dell Inspiron 11, sebuah notebook murah dengan spesifikasi yang tak kalah canggih baru saja diumumkan kepada publik. Dell pun menyediakan notebook terbarunya ini dengan dua opsi prosesor, yakni AMD dan Intel Haswell.
Notebook Inspiron 11 dengan prosesor AMD dipatok dengan harga sebesar 349 USD. Sementara laptop Inspiron yang memakai prosesor Intel Haswell generasi ke-4 dipatok dengan banderol yang lebih mahal, yakni sebesar 379 USD.
Tak hanya itu, Dell mengatakan bahwa laptop ini juga menawarkan baterai dengan daya tahan yang lama. Mereka pun mengklaim kalau baterai notebook ini bisa tahan selama 8 jam pemakaian. Sebagai tambahan, Dell juga menawarkan notebook ini dengan sistem operasi Windows 8.1.
Nilai tambah lainnya adalah penggunaan layar sentuh berukuran 11.6 inci pada notebook ini. Layar ini pun juga mendukung multitouch. Menariknya lagi, Dell juga mengatakan bahwa mereka menyediakan beberapa software yang biasanya tersedia secara pre-installed pada PC.

NVIDIA merilis resmi tablet Android 7

Akhirnya sampai juga waktunya NVIDIA merilis resmi tablet Android 7 inci unggulan terbarunya yang dikenal sebagai NVIDIA Tegra Note, dan bukan NVIDIA Tegra Tab seperti rumor yang beredar sebelumnya.
Diklaim sebagai tablet tercepat di dunia, NVIDIA Tegra Note ini hadir dengan dukungan CPU quad-core Cortex-A15 NVIDIA Tegra 4 yang diintegrasikan bersama GPU 72-core GeForce. NVIDIA Tegra Note ini mungkin adalah tablet tercepat dengan harga terjangkau yakni hanya 199 USD atau setara 2,2 jutaan rupiah per unitnya.
Selain keberadan layar sentuh kapasitif IPS 7 inci yang mendukung resolusi 1280×800 piksel, tablet berbasis Android 4.3 Jelly Bean ini juga telah dilengkapi dengan Kamera belakang 5MP dan kamera depan VGA HD, memori internal 16GB, slot microSD, microHDMI dan Stylus yang didukung teknologi NVIDIA DirectStylus.
Tidak tanggung-tanggung, dalam menghadirkan tablet besutannya ini, NVIDIA kabarnya juga telah berhasil menggandeng mitra kerjasama dengan berbagai perusahaan terkemuka dunia, yaitu EVGA dan PNY Technologies dari kawasan Amerika Utara, EVGA, tiram, dan ZOTAC dari kawasan Eropa, Colorful, Shenzhen Homecare Teknologi dan ZOTAC dari kawasan Asia-Pasifik, dan XOLO dari India.

SISTEM OPERASI TERBARU ANDROID

Google mengumumkan kabar yang mengejutkan. Sistem operasi Android terbaru bukan menyandang nama Key Lime Pie seperti yang sudah lama terdengar di kalangan penikmat teknologi. Melainkan Android KitKat.

Dilansir The Verge, 4 September 2013, Presiden Android dan Chrome Google Sundar Pichai mengkonfirmasi generasi sistem Android terbaru disebut KitKat.

Mungkin sebagian besar dari Anda sudah familiar dengan nama KitKat. Ya, nama itu merupakan merk sebuah coklat yang diproduksi oleh Nestle.

Dalam halaman resmi Android, Google juga mengumumkan kode nama lain. Sistem operasi baru KitKat itu hadir dengan codename Android 4.4, bukan kode Android 5.0, seperti yang ramai diperbincangkan sebelumnya.

Meski bukan menyandang nama Key Lime Pie, Google masih menjaga tradisi untuk nama sistem operasi mobile-nya yang disesuaikan dengan abjad dari jenis dessert alias makanan penutup. Sistem operasi pendahulu KitKat adalah Jelly Bean, Ice Cream Sandwich, Honeycomb, Gingerbread, Froyo, Eclair, Donuts, dan seterusnya.

Soal perubahan nama, Google beralasan nama Key Lime Pie tidak terlalu familiar di telinga orang umum. "Nyatanya sangat sedikit orang yang mengetahui rasa Key Lime Pie," jelas Direktur Kemitraan Android, John Lagerling seperti dilansir BBC.

Asal usul "KitKat"

Lagerling mengungkapkan lahirnya nama baru itu. Pada Februari silam, di tengah-tengah perhelatan Mobile World Congress, Barcelona, kedua perusahaan menggelar pertemuan rahasia. Tujuannya, mempromosikan rencana kedua perusahaan untuk menyandangkan nama brand kedua perusahaan.

Dan tidak butuh waktu lama, Google menerima usulan nama KitKat pada Android. Selain karena KitKat merupakan camilan favorit para pengembang (coder) Android.

"Perusahaan akhirnya merestui. Dalam 24 jam sebuah kesepakatan (dengan Nestle) dibuat. Ini bukan jenis kesepakatan karena uang," tegas Lagerling.

Lebih lanjut, raksasa Internet itu menjelaskan tujuan menyematkan nama KitKat untuk versi teranyar yakni agar membuat pengalaman Android bisa diterima luas ke semua orang.

Pichai berharap, pengalaman Android versi anyar ini bisa memuaskan penggunanya. Seperti jenis Kitkat yang merupakan permen coklat manis, Pichai tak sabar melihar reaksi pengguna dengan sistem operasi yang "manis" itu.

Tentu karena menyandang nama merk, Google menggelar program kemitraan. Dengan membeli paket permen KitKat khusus, pembeli bisa memenangkan Google Nexus 7 secara cuma-cuma

INFORMASI MENGENAI ROBOTIKA

Zaman robot kian mendekat. Pentagon melalui salah satu lembaga yang dibawahinya, Defense Advanced Research Projects Agency (DARPA) pun mengembangkan beberapa proyek pengembangan robot. Yang terbaru adalah sebuah robot ala terminator bernama ATLAS.
Robot tersebut memiliki tinggi 1.8 meter dengan bobot mencapai 150 kilogram. Untuk membuat bodi robot tersebut, DARPA pun melakukan kerja sama dengan sebuah lembaga bernama Boston Dynamics.
Pihak Boston Dynamics mengklaim bahwa robot tersebut memiliki bodi yang kuat dan mampu memanjat dengan memakai tangah serta kakinya. Robot ini pun dibuat untuk bisa mengatasi berbagai jenis medan, dari medan berlumpur, hutan, padang pasir dan lain-lain.
Untuk memamerkan kemampuan robot ini, DARPA pun baru saja merilis sebuah video. Dalam video tersebut, robot ATLAS ini diperlihatkan melakukan berbagai gerakan, dari berjalan hingga menghindari beberapa halangan.

Sabtu, 24 Agustus 2013

Sejarah Teknologi Informasi Komunikasi

Teknologi Informasi dan Komunikasi, TIK (bahasa Inggris: Information and Communication Technologies; ICT) adalah payung besar terminologi yang mencakup seluruh peralatan teknis untuk memproses dan menyampaikan informasi. TIK mencakup dua aspek yaitu teknologi informasi dan teknologi komunikasi. Teknologi informasi meliputi segala hal yang berkaitan dengan proses, penggunaan sebagai alat bantu, manipulasi, dan pengelolaan informasi. Sedangkan teknologi komunikasi adalah segala sesuatu yang berkaitan dengan penggunaan alat bantu untuk memproses dan mentransfer data dari perangkat yang satu ke lainnya. Oleh karena itu, teknologi informasi dan teknologi komunikasi adalah dua buah konsep yang tidak terpisahkan. Jadi Teknologi Informasi dan Komunikasi mengandung pengertian luas yaitu segala kegiatan yang terkait dengan pemrosesan, manipulasi, pengelolaan, pemindahan informasi antar media. Istilah TIK muncul setelah adanya perpaduan antara teknologi komputer (baik perangkat keras maupun perangkat lunak) dengan teknologi komunikasi pada pertengahan abad ke-20. Perpaduan kedua teknologi tersebut berkembang pesat melampaui bidang teknologi lainnya. Hingga awal abad ke-21 TIK masih terus mengalami berbagai perubahan dan belum terlihat titik jenuhnya.

Rabu, 21 Agustus 2013

SEJARAH ANDROID

Android (sistem operasi)

Android ( /ˈæn.drɔɪd/; AN-droyd) adalah sistem operasi berbasis Linux yang dirancang untuk perangkat seluler layar sentuh seperti telepon pintar dan komputer tablet.[11] Android awalnya dikembangkan oleh Android, Inc., dengan dukungan finansial dari Google, yang kemudian membelinya pada tahun 2005.[12] Sistem operasi ini dirilis secara resmi pada tahun 2007, bersamaan dengan didirikannya Open Handset Alliance, konsorsium dari perusahaan-perusahaan perangkat keras, perangkat lunak, dan telekomunikasi yang bertujuan untuk memajukan standar terbuka perangkat seluler.[13] Ponsel Android pertama mulai dijual pada bulan Oktober 2008.[14]
Android adalah sistem operasi dengan sumber terbuka, dan Google merilis kodenya di bawah Lisensi Apache.[11] Kode dengan sumber terbuka dan lisensi perizinan pada Android memungkinkan perangkat lunak untuk dimodifikasi secara bebas dan didistribusikan oleh para pembuat perangkat, operator nirkabel, dan pengembang aplikasi. Selain itu, Android memiliki sejumlah besar komunitas pengembang aplikasi (apps) yang memperluas fungsionalitas perangkat, umumnya ditulis dalam versi kustomisasi bahasa pemrograman Java.[15] Pada bulan Oktober 2012, ada sekitar 700.000 aplikasi yang tersedia untuk Android, dan sekitar 25 juta aplikasi telah diunduh dari Google Play, toko aplikasi utama Android.[16][17] Sebuah survey pada bulan April-Mei 2013 menemukan bahwa Android adalah platform paling populer bagi para pengembang, digunakan oleh 71% pengembang aplikasi seluler.[18]
Faktor-faktor di atas telah memberikan kontribusi terhadap perkembangan Android, menjadikannya sebagai sistem operasi telepon pintar yang paling banyak digunakan di dunia,[19] mengalahkan Symbian pada tahun 2010.[20] Android juga menjadi pilihan bagi perusahaan teknologi yang menginginkan sistem operasi berbiaya rendah, bisa dikustomisasi, dan ringan untuk perangkat berteknologi tinggi tanpa harus mengembangkannya dari awal.[21] Akibatnya, meskipun pada awalnya sistem operasi ini dirancang khusus untuk telepon pintar dan tablet, Android juga dikembangkan menjadi aplikasi tambahan di televisi, konsol permainan, kamera digital, dan perangkat elektronik lainnya. Sifat Android yang terbuka telah mendorong munculnya sejumlah besar komunitas pengembang aplikasi untuk menggunakan kode sumber terbuka sebagai dasar proyek pembuatan aplikasi, dengan menambahkan fitur-fitur baru bagi pengguna tingkat lanjut atau mengoperasikan Android pada perangkat yang secara resmi dirilis dengan menggunakan sistem operasi lain.[22]
Android menguasai pangsa pasar telepon pintar global, yang dipimpin oleh produk-produk Samsung, dengan persentase 64% pada bulan Maret 2013.[23] Pada Juli 2013, terdapat 11.868 perangkat Android berbeda dengan beragam versi.[24] Keberhasilan sistem operasi ini juga menjadikannya sebagai target ligitasi paten "perang telepon pintar" antar perusahaan-perusahaan teknologi.[25][26] Pada bulan Mei 2013, total 900 juta perangkat Android telah diaktifkan di seluruh dunia, dan 48 miliar aplikasi telah dipasang dari Google Play.

Android, Inc. didirikan di Palo Alto, California, pada bulan Oktober 2003 oleh Andy Rubin (pendiri Danger),[29] Rich Miner (pendiri Wildfire Communications, Inc.),[30] Nick Sears[31] (mantan VP T-Mobile), dan Chris White (kepala desain dan pengembangan antarmuka WebTV)[12] untuk mengembangkan "perangkat seluler pintar yang lebih sadar akan lokasi dan preferensi penggunanya".[12]

Generasi komputer


  • Generasi pertama

            Dengan terjadinya Perang Dunia Kedua, negara-negara yang terlibat dalam perang tersebut berusaha mengembangkan komputer untuk mengeksploit potensi strategis yang dimiliki komputer. Hal ini meningkatkan pendanaan pengembangan komputer serta mempercepat kemajuan teknik komputer. Pada tahun 1941, Konrad Zuse, seorang insinyur Jerman membangun sebuah komputer, Z3, untuk mendesain pesawat terbang dan peluru kendali.
Pihak sekutu juga membuat kemajuan lain dalam pengembangan kekuatan komputer. Tahun 1943, pihak Inggris menyelesaikan komputer pemecah kode rahasia yang dinamakan Colossus untuk memecahkan kode rahasia yang digunakan Jerman. Dampak pembuatan Colossus tidak terlalu memengaruhi perkembangan industri komputer dikarenakan dua alasan. Pertama, Colossus bukan merupakan komputer serbaguna(general-purpose computer), ia hanya didesain untuk memecahkan kode rahasia. Kedua, keberadaan mesin ini dijaga kerahasiaannya hingga satu dekade setelah perang berakhir.
Usaha yang dilakukan oleh pihak Amerika pada saat itu menghasilkan suatu kemajuan lain. Howard H. Aiken (1900-1973), seorang insinyur Harvard yang bekerja dengan IBM, berhasil memproduksi kalkulator elektronik untuk US Navy. Kalkulator tersebut berukuran panjang setengah lapangan bola kaki dan memiliki rentang kabel sepanjang 500 mil. The Harvard-IBM Automatic Sequence Controlled Calculator, atau Mark I, merupakan komputer relai elektronik. Ia menggunakan sinyal elektromagnetik untuk menggerakkan komponen mekanik. Mesin tersebut beropreasi dengan lambat (ia membutuhkan 3-5 detik untuk setiap perhitungan) dan tidak fleksibel (urutan kalkulasi tidak dapat diubah). Kalkulator tersebut dapat melakukan perhitungan aritmatik dasar dan persamaan yang lebih kompleks.
Perkembangan komputer lain pada masa kini adalah Electronic Numerical Integrator and Computer (ENIAC), yang dibuat oleh kerjasama antara pemerintah Amerika Serikat dan University of Pennsylvania. Terdiri dari 18.000 tabung vakum, 70.000 resistor, dan 5 juta titik solder, komputer tersebut merupakan mesin yang sangat besar yang mengonsumsi daya sebesar 160kW.
Komputer ini dirancang oleh John Presper Eckert (1919-1995) dan John W. Mauchly (1907-1980), ENIAC merupakan komputer serbaguna (general purpose computer) yang bekerja 1000 kali lebih cepat dibandingkan Mark I.
Pada pertengahan 1940-an, John von Neumann (1903-1957) bergabung dengan tim University of Pennsylvania dalam usaha membangun konsep desain komputer yang hingga 40 tahun mendatang masih dipakai dalam teknik komputer. Von Neumann mendesain Electronic Discrete Variable Automatic Computer (EDVAC) pada tahun 1945 dengan sebuah memori untuk menampung baik program ataupun data. Teknik ini memungkinkan komputer untuk berhenti pada suatu saat dan kemudian melanjutkan pekerjaannya kembali. Kunci utama arsitektur von Neumann adalah unit pemrosesan sentral (CPU), yang memungkinkan seluruh fungsi komputer untuk dikoordinasikan melalui satu sumber tunggal. Tahun 1951, UNIVAC I (Universal Automatic Computer I) yang dibuat oleh Remington Rand, menjadi komputer komersial pertama yang memanfaatkan model arsitektur Von Neumann tersebut.
Baik Badan Sensus Amerika Serikat dan General Electric memiliki UNIVAC. Salah satu hasil mengesankan yang dicapai oleh UNIVAC dalah keberhasilannya dalam memprediksi kemenangan Dwilight D. Eisenhower dalam pemilihan presiden tahun 1952.
Komputer Generasi pertama dikarakteristik dengan fakta bahwa instruksi operasi dibuat secara spesifik untuk suatu tugas tertentu. Setiap komputer memiliki program kode biner yang berbeda yang disebut "bahasa mesin" (machine language). Hal ini menyebabkan komputer sulit untuk diprogram dan membatasi kecepatannya. Ciri lain komputer generasi pertama adalah penggunaantube vakum (yang membuat komputer pada masa tersebut berukuran sangat besar) dan silinder magnetik untuk penyimpanan data.

Generasi kedua

Pada tahun 1948, penemuan transistor sangat memengaruhi perkembangan komputer. Transistor menggantikan tube vakum di televisi, radio, dan komputer. Akibatnya, ukuran mesin-mesin elektrik berkurang drastis.

Minggu, 18 Agustus 2013

BAGIAN BAGIAN KOMPUTER

Komputer terdiri atas 2 bagian besar yaitu perangkat lunak (software) dan perangkat keras (hardware).

Perangkat keras

  • Pemroses atau CPU sebagai unit yang mengolah data
  • Memori RAM, tempat menyimpan data sementara
  • Hard drive, media penyimpanan semi permanen
  • Perangkat masukan, media yang digunakan untuk memasukkan data untuk diproses oleh UPS, seperti mousekeyboard, dan tablet
  • Perangkat keluaran, media yang digunakan untuk menampilkan hasil keluaran pemrosesan CPU, seperti monitor,speaker,plotter,proyektor dan printer

Perangkat lunak

  • Sistem operasi
  • Program dasar pada komputer yang menghubungkan pengguna dengan hardware komputer. Sistem operasi yang biasa digunakan adalah LinuxWindows, dan Mac OS. Tugas sistem operasi termasuk (namun tidak hanya) mengatur eksekusi program di atasnya, koordinasi inputoutput, pemrosesan, memori, serta instalasi software.
  • Program komputer
  • Merupakan aplikasi tambahan yang dipasang sesuai dengan sistem operasinya

PENGERTIAN SISTEM OPERASI (OS) DAN PENGGUNAAN KOMPUTER DARI GENERASI PERTAMA SAMPAI SEKARANG

1. SISTEM OPERASI (OS)
Sistem operasi ialah semacam gabungan dari potongan kode yang berguna. Ketika semacam kode komputer dapat dipakai secara bersama oleh beraneka-ragam program komputer, setelah bertahun-tahun, pemrogram (programmer) akhirnya memindahkannya ke dalam sistem operasi.
Sistem operasi, menentukan program mana yang akan dijalankan, kapan, dan alat yang mana (seperti memori atau I/O) yang mereka gunakan. Sistem operasi juga memberikan layanan (service) kepada program lain, seperti kode yang membolehkan pemrogram untuk menulis program untuk suatu mesin tanpa perlu mengetahui detail dari semua alat elektronik yang terhubung pada komputer.

2. PENGGUNAAN KOMPUTER DARI GENERASI PERTAMA SAMPAI SEKARANG
Komputer digital pertama, memiliki ukuran yang besar dan membutuhkan biaya besar untuk pembuatannya. Komputer pada masa itu umumnya digunakan untuk mengerjakan perhitungan ilmiah. ENIAC, komputer awal AS semula didesain untuk memperhitungkan tabel ilmu balistik untuk persenjataan (artileri), menghitung kerapatan penampang neutron untuk melihat jika bom hidrogen akan bekerja dengan semestinya (perhitungan ini, yang dilakukan pada Desember 1945 sampai Januari 1946 dan melibatkan dala dalam lebih dari satu juta kartu punch, memperlihatkan bentuk lalu di bawah pertimbangan akan gagal). CSIR Mk 1/CSIRAC, komputer pertama Australia, mengevaluasi pola curah hujan untuk tempat penampungan dari Snowy Mountains, suatu proyek pembangkitan Hidroelektrik besar. Selain itu juga dipakai dalam kriptanalisis, misalnya komputer elektronik digital yang pertama, Colossus, dibuat selama Perang Dunia II. Akan tetapi, visionaris awal juga menyangka bahwa pemrograman itu akan membolehkan main catur, memindahkan gambar dan penggunaan lain.

ASAL USUL COMPUTER

Sejak dahulu, proses pengolahan data telah dilakukan oleh manusia. Manusia juga menemukan alat-alat mekanik dan elektronik untuk membantu manusia dalam penghitungan dan pengolahan data supaya bisa mendapatkan hasil lebih cepat. Komputer yang kita temui saat ini adalah suatu evolusi panjang dari penemuan-penemuan manusia sejak dahulu kala berupa alat mekanik maupun elektronik
Saat ini komputer dan piranti pendukungnya telah masuk dalam setiap aspek kehidupan dan pekerjaan. Komputer yang ada sekarang memiliki kemampuan yang lebih dari sekedar perhitungan matematik biasa. Diantaranya adalah sistem komputer di kassa supermarket yang mampu membaca kode barang belanja, sentral telepon yang menangani jutaan panggilan dan komunikasi, jaringan komputer dan internet yang menghubungkan berbagai tempat di dunia.
Sejarah Komputer menurut periodenya adalah:
Alat Hitung Tradisional dan Kalkulator Mekanik
Komputer Generasi Pertama
Komputer Generasi Kedua
Komputer Generasi Ketiga
Komputer Generasi Keempat
Komputer Generasi Kelima